SD Al-Azhar dan SMPTQ Baitussalihin Juara Umum Lomba Tahfidz Quran 2020

Banda Aceh – SD Islam Al-Azhar Cairo dan SMPTQ Baitussalihin meraih juara umum Lomba Tahfidz Quran 2020 jenjang SD dan SMP se-Kota Banda Aceh.

Hafiz-hafizah dari kedua sekolah tersebut berhasil menjadi pemenang terbanyak dalam kategori hafal quran 1, 2, dan 3 juz untuk tingkat SD dan 2, 3, dan 5 juz tingkat SMP.

Atas prestasi tersebut, SD Al-Azhar dan SMPTQ Baitussalihin berhak atas Piala Bergilir Wali Kota Banda Aceh. Sementara para pemenangnya juga mendapat piala, sertifikat, dan uang pembinaan.

Plt Sekdako Banda Aceh Muzakkir Tulot, mengatakan, Pemerintahan Amin-Zainal memberi perhatian khusus terhadap penguatan akidah dan pembentukan mental spiritual anak-anak sejak usia dini.

“Salah satunya lewat lomba tahfidz quran yang rutin digelar setiap tahunnya oleh dinas pendidikan dan kebudayaan,” katanya pada acara penutupan lomba di halaman Masjid Al-Badar, Kota Baru, Jumat 4 Desember 2020.

Ajang tersebut diharapkannya dapat memotivasi dan memantik semangat bagi anak-anak untuk terus meningkatkan kualitas hafalan dan kapasitas di bidang pengetahuan agama. “Sehingga kelak menjadi generasi penerus yang beriman, bertakwa, dan berilmu pengetahuan.”

Turut hadir dan menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba yang berlangsung sejak 30 November lalu itu, Wakil Ketua DPRK Banda Aceh Isnaini Husda, Ketua Majelis Pendidikan Daerah (MPD) Salman Ishak, Kadisdikbud Banda Aceh Saminan, dan sejumlah pejabat terkait lainnya.